Ujian HSK Online (Home)

Sebagai upaya mencegah penyebaran COVID-19, sekarang ujian HSK dapat dilaksanakan secara online dari rumah peserta ujian. Peserta akan mendapatkan sertifikat digital HSK resmi, yang dapat digunakan untuk melanjutkan kuliah, syarat beasiswa, melamar pekerjaan, atau keperluan lainnya.

Peserta ujian diwajibkan men-download software HSK sebelum tanggal ujian. Kamu juga dapat mengerjakan latihan ujian melalui software ini, sehingga dapat terbiasa dan siap untuk ujian yang sebenarnya.

HSK 1-6 & HSKK : 26 November 2023
NEW HSK 7-9 : 12 November 2023

Jadwal Ujian 2023

HSK 1-6 & HSKKDaftar Tutup
26 Nov 202326 Okt 2023
NEW HSK 7-9Daftar Tutup
12 Nov 202312 Okt 2023

Pendaftaran bisa tutup lebih awal jika kuota peserta sudah penuh.

Biaya Ujian HSK & HSKK

Level HSKBiaya (Rp.)
HSK 1286.000
HSK 2364.000
HSK 3 + HSKK 初级580.000
HSK 4 + HSKK 中级780.000
HSK 5 + HSKK 高级950.000
HSK 6 + HSKK 高级1.050.000
NEW HSK 7-91.050.000

Peserta ujian HSK 1-2 tidak perlu mengambil ujian speaking HSKK. Peserta ujian HSK 3-6 diwajibkan untuk mengambil ujian HSKK di hari yang sama.

Tingkatan Ujian HSKK

Pendaftaran Ujian HSK Online

Pendaftaran ujian HSK dapat dilakukan di website chinesetest.cn. Peserta ujian wajib membuat akun baru, kemudian mengisi biodata dan upload foto diri terbaru. Pembayaran dapat dilakukan melalui WeChat Pay atau kartu kredit (Visa, Master Card, UnionPay).

Pendaftaran juga dapat dilakukan dengan menghubungi panitia HSK. Melalui chat WhatsApp, sebutkan level HSK dan kirimkan:

  • Foto KTP atau kartu pelajar
  • Foto diri terbaru
  • Bukti pembayaran transfer bank

Ketentuan Foto Peserta Ujian

Saat pendaftaran, peserta ujian diminta untuk mengirimkan foto diri terbaru. Sebelum ujian dimulai, sistem akan mengaktifkan kamera pada komputer atau laptop kamu. Sistem akan memastikan wajah peserta ujian sesuai dengan foto yang kamu kirim. Foto ini juga akan ditampilkan pada sertifikat. Berikut ketentuan lainnya:

  • Seluruh wajah terlihat jelas, dengan latar belakang putih
  • Tidak mengenakan aksesoris, seperti topi, kacamata, dll
  • Jika peserta akan mengenakan hijab saat ujian, maka foto yang dicantumkan juga harus mengenakan hijab.
  • Format JPG, resolusi 180 x 240 pixels, ukuran dibawah 100KB

Persiapan Ujian HSK Online

  • Satu perangkat laptop atau komputer (+kamera webcam) dengan OS Windows 7/10. Resolusi layar minimal 1366 x 768 pixel. Untuk mengerjakan ujian, install Software HSK pada perangkat ini.
  • Satu perangkat HP (smartphone) dengan kamera. Aplikasi Zoom akan digunakan untuk mengawasi peserta. Pastikan baterai HP telah di-charge penuh agar tidak mati selama ujian berlangsung.
  • Koneksi internet dengan kecepatan diatas 250 KBps. Kamu dapat mengetes kecepatan internet melalui software ujian HSK.
  • Headset/earphone dengan microphone

Ketentuan Ruangan HSK Online

Ujian HSK Online harus dilakukan pada ruangan tertutup. Peserta ujian dilarang mengerjakan ujian di tempat umum seperti: warnet, cafe, restoran, taman, dsb.

Peserta diminta untuk mempersiapkan diri di ruang ujian satu jam sebelum ujian dimulai. Posisikan HP pada 1 meter ke kiri atau kanan belakang sehingga kamera dapat melihat layar komputer dan punggung peserta.

Peserta ujian tidak boleh ditemani orang lain. Selama ujian berlangsung, siapapun tidak boleh masuk atau keluar dari ruang ujian.

Ujian HSK tidak memerlukan dan tidak memperbolehkan alat tulis, kertas, dan buku catatan di ruangan ujian. Peserta dilarang mencatat soal ujian atau merekam proses ujian.

Jam Ujian HSK Online

LevelJam Ujian
HSK 113:30 – 14:05
HSK 209:00 – 09:50
HSK 313:30 – 14:55
HSK 49:00 – 10:40
HSK 513:30 – 15:25
HSK 69:00 – 11:15
HSKK 初级 15:40 – 15:57
HSKK 中级 11:25 – 11:46
HSKK 高级 16:30 – 16:54

Sertifikat Digital HSK + HSKK

Peserta ujian dapat mengecek nilai ujian melalui website chinesetest.cn. Nilai HSK dapat dicek 10 hari setelah tanggal ujian. Nilai HSKK dapat dicek 25 hari setelah tanggal ujian. Pada website tersebut, peserta dapat men-download sertifikat digital berupa PDF.

Sertifikat digital dapat digunakan untuk pendaftaran kuliah atau beasiswa seperti halnya sertifikat cetak. Peserta ujian HSK (Home) tidak mendapatkan sertifikat cetak.

Pertanyaan Umum – FAQ

Berapa biaya HSK dan bagaimana pembayarannya?

Biaya pendaftaran ujian HSK berbeda tergantung levelnya, dimulai dari Rp. 286.000 hingga Rp. 1.050.000. Pembayaran dilakukan melalui transfer bank. Hubungi admin untuk mendapatkan info rekening.

Kapan deadline pendaftaran ujian HSK?

Panitia HSK memerlukan waktu untuk memproses pendaftaran kamu hingga mendapatkan kartu ujian. Batas pendaftaran biasanya sekitar 3 minggu sebelum tanggal ujian. Pendaftaran juga bisa tutup lebih awal jika kuota slot sudah penuh

Apakah ujian HSK online ada kuota nya?

Setiap panitia HSK memiliki kuota yang berbeda-beda. Misalnya kuota HSK online di Semarang adalah 50 peserta setiap level.

Jika sudah penuh, kamu masih bisa daftar melalui panitia HSK kota lain. Ujian dilakukan secara online jadi kamu bebas mendaftar lewat panitia kota mana saja.

Bisakah daftar HSK tanpa ikut HSKK?

Tidak Bisa. Berdasarkan peraturan yang diumumkan pada September 2021 oleh Panitia HSK pusat (Hanban di China), peserta ujian HSK 3-6 diwajibkan untuk mengikuti ujian HSKK. Diperkirakan langkah ini merupakah persiapan untuk ujian New HSK, dimana Speaking akan diuji pada semua level.

Apakah HSK tetap lulus jika HSKK saya gagal?

Jika universitas atau perusahaan kamu meminta sertifikat kelulusan HSK, artinya mereka meminta nilai Listening Reading Writing diatas 60%.

Mereka akan tetap dapat melihat nilai HSKK kamu, karena sertifikat HSK dan HSKK akan tergabung dalam satu dokumen PDF. Pandarin menyediakan kursus percakapan dengan guru native yang dapat membuat kamu lancar berbahasa Mandarin.

Bolehkah daftar HSK tanpa ikut kursus Pandarin?

Boleh. Ujian HSK bukan diadakan oleh Pandarin, melainkan panitia HSK Indonesia yang bekerja sama dengan Hanban Tiongkok. Ujian HSK terbuka untuk siapa saja.

Bisakah daftar HSK jika bukan domisili Semarang?

Bisa. Kamu bisa daftar ujian melalui panitia HSK kota manapun karena HSK Online dilakukan dari rumah peserta. Namun jika kamu berada di luar Indonesia, kamu tidak bisa mendaftar disini dan harus melalui panitia HSK di negara tersebut.

Apakah ada cara lain untuk daftar ujian HSK?

Kamu bisa daftar melalui berbagai Panitia HSK di link ini. Kamu juga bisa daftar sendiri di website chinesetest.cn. Kamu akan diminta untuk mengisi form, upload foto, serta melakukan pembayaran dengan kartu kredit.

Pendaftaran & Info Selengkapnya

Ujian HSK Online (Home) diadakan oleh panitia HSK Indonesia. Silahkan menghubungi melalui WhatsApp untuk pendaftaran atau info lainnya seperti jadwal, biaya, hingga cara penggunaan software ujian.